Indonesia, sepak bola, dan piala dunia



Selamat hari SENIN!!
Banyak yang bilang senin menyebalkan, itu sebabnya banyak dari kita yang terkena sindroma loyo alias gak cemungut.

Berbicara mengenai cemungut... sekedar terbawa heboh demam bola, saya yang gak suka bola ini juga terkena dampaknya. Saya dari dulu gak suka bola, tapi suka sama Barcelona. Sepanjang raga di kandung badan, saya gak pernah mencari tahu pernak pernik bola kecuali Barcelona dengan Messi dan kawan kawan. Tapi tergelitik semangat nasionalisme dan mimpi Indonesia ke Piala Dunia, saya penasaran korak korek data seputar sepak bola  Indonesia di kancah dunia.

Nah ternyata:


1. RANKING 
PRIA
  • Dari rentang 1993 s/d Juni 2014, Indonesia rata-rata berada di ranking 118.
  • Ranking tertinggi adalah #76, diraih pada September 1988
  • Ranking terendah #170  pada October 2012, serta dari  April 2013 s/d September 2013
WANITA
  • Dari rentang 2003 s/d Maret 2014, ranking rata-rata adalah #69
  • Ranking tertinggi adalah #58 pada Juli 2003
  • Ranking terendah adalah #133 pada september 2013

2. HITUNG KASAR
Berikut adalah data dari jumlah pemain sampai official bola Indonesia  
Hitung Kasar
Keseluruhan Pemain7,094,260
Pemain Terdaftar66,960
Pemain Tidak Terdaftar7,027,300
Jumlah Klub83
Official1,069

3. YANG BIKIN BANGGA
Indonesia pernah tampil satu kali di piala dunia 1938
Mau lihat aksinya?? Silahkan Buffer yah...


Yang punya info tambahan, bagi dong disini. Biar saya makin suka bola, dan tak lagi maen lompat tali... hehehe

0 komentar:

Posting Komentar